Harian Terbit, 6 September 2014

IlustrasiKalteng, HanTer - Komisi Penanggulangan AIDS Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, menggandeng Persatuan Wartawan Indonesia untuk mensosialisasikan pencegahan HIV/AIDS.

"Media massa dalam hal ini surat kabar, majalah, radio dan televisi berperan aktif dalam penyampaian informasi yang baik bagi seluruh masyarakat Kotim, khususnya pemahaman tentang HIV/AIDS," kata Ketua Pelaksana KPA Kotim, Taufiq Mukri, seperti dikutp Antara, Jumat (5/9).

Ia menjelaskan, saat ini perlu adanya kerja sama lintas sektoral dalam penyampaian informasi dengan baik dan jelas, sehingga perlu adanya peran media dalam pemberitaan informasi.

"KPA akan memfasilitasi peran media dalam pemberitaannya, sehingga dapat mengurangi dampak stigma dan diskriminasi terhadap penderita HIV/AIDS. Ini sama-sama bekerjasama untuk menanggulangi HIV/AIDS," ujarnya.

(Arbi)

Sumber: Harian Terbit

Supported by

AusAID